30 Oktober 2009

'Kingdom of Heaven', tentang Kebersamaan dan Toleransi


Jumat 30/10 dini hari sekitar pukul 01.00 RCTI menayangkan film 'Kingdom of Heaven'. Sebuah film epik yang apik produksi 2005, tepatnya rilis kali pertama 6 Mei '05. Lengkapnya klik http://id.wikipedia.org/wiki/Kingdom_of_Heaven

Saya nonton film ini sudah kali ketiga. Namun baru dini hari tadi saya benar benar merasa begitu terkesan dan tersentuh. Terkesan dengan tokoh Balian Ibelin dan Sultan Saladin (Salahuddin Al-Ayyubi), memandang kota suci Yerusalem dari dua sisi yang begitu berbeda. Siapa yang protagonis, mana yang antagonis jadi begitu relatif. Seperti kita ketahui Yerusalem merupakan kota suci tiga agama besar di dunia ini.

Cara Balian membangkitkan semangat warga Yerusalem yang multi ras dan agama untuk mempertahankan tanah Yerusalem dari gelombang serbuan tentara Sultan Salahuddin. Lugas dan mengena, begitu heroik.

Lalu cara Sultan Salahuddin membuat kesepakatan dengan Balian, diluar dugaan sama sekali. Begitu bijak dan mengejutkan, dan perang usai. Mana yang menang atau mana yang kalah? Terserah penonton besendapat. Kebesaran jiwa kedua tokoh itu memang menjadi kekuatan cerita film epik ini.

Hikmah cerita film 'Kingdom of Heaven' begitu dalam dan mengesankan. Tidak memandang perang salib secara hitam putih. Perbedaan ras dan agama tidak ditonjolkan sama sekali. Justru sisi humanis dieksplorasi dengan casting yang ciamik.

Wah gara gara imsomniaku kambuh, justru aku dapat pencerahan baru.

23 Oktober 2009

Download File 4shared via Hp non Symbian


Mengunduh file dari 4shared via hp memang gampang gampang susah. Memang mudah bila kita menggunakan hp yg berplatform symbian (operasi terbuka). Dengan aplikasi brosing opera symbian 8.6 kita bisa langsung mengunduh file yang kita inginkan.

Tapi bagaimana caranya bila kita menggunanan hp non symbian? Seperti hp Soner seri K, S, W, atau Z. Atau hp Nokia s40. Yang penting sudah suport J2ME (Java 2.0).

Triknya sebagai berikut:

1. Unduh aplikasi brosing opera mini modif 3.1 (bisa 3.10, 3.11 atau 3.12) lebih bagus yang versi final.

2. Jalankan aplikasi opmod 3.1 tsb dan pergi ke www.4shared.com berikutnya ke kolom pencarian file.

3. Masukkan kata kunci file yang akan dicari. Misalnya 'Indonesia Raya'.mp3. Lalu klik search.Setelah muncul Indonesia Raya.mp3 lalu klik saja.

4. Kemudian akan muncul halaman link download, dan terdapat kata 'free sign up, detected antivirus..dst. Arahkan kursor ke 'download now'. INGAT! Jangan diklik. Perhatikan langkah berikut:

Tekan Menu-> Halaman-> Link-> Download, berikutnya akan muncul halaman loader yg berisi url.

5. Nah di sini triknya agar file 4shared bisa didownload. Klik url dalam kolom. Contoh url http://4hared.com/012345648/get/indonesia-raya.html berikutnya ganti kata 'get' degan kata 'download' dan ganti kata 'html' dgn kata 'mp3'. Jadi contoh url akan menjadi http://4shared.com/012345678/download/indonesia-raya.mp3

6. Klik menu-> download

Oke. Silakan mencoba.